DPK KNPI Medan Timur Mengutuk Keras Aksi Bom Bunuh Diri di Katedral Makasar

0
9

Medan,Infoindependen.com – Pasca Ledakan bom bunuh diri yang terjadi di kota Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu pagi ( 28/03/21). Kepala biro penerangan umum Humas Polri Kombes Ahmad Ramadhan menyebut polisi masih melakukan penyelidikan terkait kejadian tersebut.

“Saat ini masih terus dilakukan penyelidikan oleh Polda Sulawesi Selatan untuk mencari tau siapa pelaku bom dan apa motif nya bom bunuh diri tersebut”. terang Ramadhan kepada wartawan, Minggu ( 28/3/21).

Melihat hal yang terjadi tersebut Irmanda selaku Ketua DPK KNPI Kecamatan Medan Timur melalui Humas DPK KNPI Medan Timur mengatakan sangat mengutuk aksi bom bunuh diri di rumah Ibadah dan meminta Aparat Kepolisian mengusut tuntas otak pelaku bom bunuh diri di Gereja Katedral tersebut.

“Seluruh pengurus Khususnya DPK KNPI Medan Timur sangat mengutuk keras atas aksi bom bunuh diri yang terjadi di Makasar beberapa waktu lalu, apalagi bom bunuh diri terjadi dirumah Ibadah”, ucap Irmanda. (29/03/21)

Irmanda Ketua DPK KNPI Medan Timur yang juga sebagai salah satu pemegang Mandat Ketua Pemuda Muslimin melalui Pengurus Bid. Humas DPK KNPI Medan Timur R.Arif juga mengatakan bahwa aksi bom bunuh diri tersebut sangat di larang oleh Agama apapun.

“Harapan saya kepada masyarakat atas peristiwa tersebut, jangan langsung dikaitkan kepada satu Agama tertentu. Karena secara tidak langsung akan dapat mengadu domba antara kita umat beragama dan sudah tentu perbuatan seperti itu sangat di larang di dalam Agama Umat Muslim, biarlah pihak Kepolisian yang mengungkap apa yang terjadi”, ujar R. Arif.

(Rusydi.A)

BACA JUGA :  Polri Jamin Stabilitas Harga Bahan Pokok Dan Kesehatan