KIP Kota Sabang Laksanakan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Perolehan Kursi DPRK Sabang Pemilu 2024

0
26
Foto: Ketua KIP Kota Sabang Akmal Said, menyerahkan nama-nama anggota DPRK yang disahkan Pemilu 2024.

Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kota Sabang melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Perolehan Kursi bagi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Sabang, dari hasil Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024. Rapat pleno terakhir digelar di aula Nagoya hill hotel Kota Sabang, Kamis (02/05/2024) malam.

Sabang, Infoindependen.com –

Hadir pada pelaksanaan tersebut antara lain Pj Walikota Sabang Drs. Reza Fahlevi, M.Si., Komandan Lanud MUS Sabang Letkol Pnb Irdhian, Komandan Kodim 0112/Sabang diwakili Kasdim Mayor Chb Tatang Endriawan, Kapolres Sabang diwakili Kabagops Kompol Ridwan, S.E., M.M., dan Danlanal Sabang diwakili Pasintel, Kapten Laut Punto.

Selain itu juga turut hadir Asisten II Rinaldi Syahputra, S.E., M.T., Ketua MPU Tgk Baharuddin, Ketua KPU/Panwaslih Kota Sabang Kurdinar, Kepala Badan Kesbangpol Kota Sabang Ramli Angkasah, S.E., Ak. , Camat Sukakarya Hendra, Perwakilan Guskamla, Perwakilan Kejaksaan.

Selanjutnya juga hadir Ketua KIP Kota Sabang Akmal Sabang Akmal Said, Muhammad Yani, Anisah, Para pengurus Partai Politik, serta Ketua Komisi A DPRK Sabang Abdul Muttalib, S.E.

Ketua KIP Kota Sabang Akmal Said mengatakan, pelaksanaan Pemilu Legislatif DPRK Sabang telah berjalan dengan baik, lancar dan aman. Oleh karenanya tiada kata selain bersyukur dan terima kasih kepada masyarakat Sabang yang telah menjalankan tugasnya dengan baik adil dan jujur.

Pemilu di Sabang kata Akmal Said, telah dilaksanakan sesuai ketentuan yang berlaku dan tidak ada pihak yang merasa dirugikan. Sehingga, dalam proses pelaksanaan Pemilu hingga tahapan penetapan terpilih berjalan sesuai yang diharapkan.

Pemilu tahun 2024 telah dilaksanakan dengan baik, dalam pesta demokrasi di Kota Sabang ada 3 Kecamatan masyarakatnya ikut dan berhasil memilih dan memperoleh 20 kursi sebagai wakilnya untuk DPRK Sabang., kata Ketua KIP Kota Sabang.

Dijelaskan, dalam Pemilu serentak pemilihan Presiden Wakil Presiden, DPR RI, DPD RI, DPR Provinsi, DPR Kabupaten/Kota tahun 2024 Kota Sabang berhasil memperoleh 20 kursi DPRK Sabang sesuai direncanakan dan ketentuan yang berlaku.

Untuk nama-nama anggota DPRK Sabang yang telah sah secara ketentuan sebagai berikut untuk Kecamatan Sukakarya diantaranya, Wahyudi Ramadhan Partai Aceh (PA), Indra Nasution Partai Demokrat (PD), Samsul Bahri Partai Bulan Bintang (PBB), Sidiq Indra Fajar Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Muhammad Ridwan Partai Amanat Nasional (PAN) dan Muhammad Isa PA.

Kemudian untuk Kecamatan Sukajaya anggota DPRK Kota Sabang yang dinyatakan dapat dilantik diantaranya Magdalena PA, Maulizar (Aloed) PKS, Muhammad Rizki Setiawan PAN, Rama Fitri Ayu PD, Hamdani PA, Darmawan PBB, Ferdiansyah Partai Golongan Karya (Golkar), Abdul Muthalib PA dan Albina Arahman PKS.

“Yang terakhir untuk daerah pemilihan legislatif wilayah Kecamatan Sukamakmeu yang telah ditetapkan secara sah diantaranya, Muhammad Nasir, Usman Nasution PBB, Armadi PD dan yang terakhir Muslim dari PKS,” jelasnya. (Kontributor: Jalaluddin Zky)

BACA JUGA :  Memperingati HUT TNI ke-79 Tahun 2024, Kodim 0112/Sabang Gelar Bakti Sosial dan Donor Darah