KSOP Kelas I Tanjung Balai Karimun Gelar Apel Kesiapan Penyelenggaraan Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024

0
88

Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas I Tanjung Balai Karimun menggelar Apel Kesiapan Penyelenggaraan Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024 (1445 H), bertempat di halaman terminal tunggu penumpang Pelabuhan Tanjung Balai Karimun, Senin (25/3/2024), pukul 09.00 WIB.

Karimun, Infoindependen.com – Bertindak sebagai Pembina Apel Plt. Kepala KSOP Kelas I Tanjung Balai Karimun, Capt. Supendi. M.M.Tr., dan dihadiri lintas instansi, Polres Karimun, LANAL (TNI AL) Karimun, Kajari Karimun, Sat. Polair Polres Karimun, Balai Kekarantinaan Kesehatan Karimun, Stasiun Karantina Pertanian Karimun, BASARNAS Karimun, Kantor Imigrasi Karimun, Kantor Bea dan Cukai Karimun, UPBU Karimun, BPTD Karimun, BMKG Karimun, PT. PELINDO, Dinas Perhubungan Kabupaten Karimun, Stasiun Radio Pantai Karimun, PT. ASDP Karimun, DPC INSA cabang Karimun, agen pelayaran di Karimun.

Dalam pidatonya Plt Kepala KSOP Kelas I Tanjung Balai Karimun membacakan Instruksi Direktur Jenderal Perhubungan Laut. Adapun isi dari instruksi tersebut :
– Meningkatkan koordinasi dengan Pemerintah Daerah, TNI dan POLRI, Operator Terminal, Operator Kapal, Bea Cukai, Karantina, Kantor Kesehatan Pelabuhan dan instansi terkait guna kesiapan terminal penumpang, keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran debarkasi/embarkasi penumpang;
– Sosialisasi aturan dan kebijakan yang dikeluarkan kepada seluruh instansi dan masyarakat yang akan menggunakan transportasi laut;
– Mempersiapkan kapal kapal angkutan laut perintis untuk mendukung sarana transportasi di pelabuhan yang tidak dilayani oleh kapal penumpang komersial;
– Melaksanakan pemeriksaan kelaiklautan kapal;
– Memberikan dispensasi penumpang dengan memperhatikan prinsip keselamatan dan kenyamanan;
– Menggerakkan ekonomi lokal melalui aktivitas pelayaran melalui industri pendukung seperti pariwisata perdagangan dan jasa lainnya yang terkait dengan sektor transportasi laut;
– Memastikan kapal kapal yang digunakan memenuhi standar keselamatan laut serta mengawasi kepatuhan terhadap peraturan dan prosedur keselamatan pelayaran;
– Menyediakan pelayanan dan informasi yang diperlukan bagi penumpang termasuk jadwal keberangkatan, tarif dan fasilitas di kapal dan informasi terkait peraturan yang berlaku selama perjalanan;
– Memastikan pelaksanaan tugas bagi petugas yang berada di pelabuhan dan Posko Penyelenggaraan Angkutan Laut Lebaran;
– Memastikan petugas dan semua stakeholder memahami segala peraturan dan kebijakan yang berlaku;
– Melakukan pencatatan jumlah penumpang yang datang dan berangkat;
– Menerapkan protokol kesehatan sesuai ketentuan aturan;
– Melakukan tindakan dalam keadaan darurat dan upaya penanganan dengan cepat.

Dengan digelarnya apel tersebut maka KSOP Kelas I Tanjung Balai Karimun resmi membuka Posko Terpadu Angkutan Laut Lebaran Tahun 2024 (1445 H) yang berlangsung dari tanggal 26 Maret 2024 sampai dengan 26 April 2024 dan mengusung tema “Mudik Ceria Penuh Makna”.

Setelah apel dilaksanakan, Plt. Kepala KSOP Kelas I Tanjung Balai Karimun, Capt. Supendi. M.M.Tr., beserta rombongan langsung meninjau kesiapan beberapa area di Pelabuhan Tanjung Balai Karimun.

Ditempat yang sama, Kasi Penjagaan, Patroli dan Penyidikan KSOP Kelas I Tanjung Balai Karimun, Kastono, S.Sos., mengatakan bahwa Posko tersebut pada masa liburan lebaran rutin setiap tahun dilaksanakan.

“Semoga untuk tahun ini penyelenggaraan Posko Terpadu Angkutan Laut Lebaran 2024 di Pelabuhan Tanjung Balai Karimun dapat berjalan tertib, aman, nyaman dan lancar, agar semua pemudik yang menggunakan moda transportasi laut dapat pulang ke kampung halamannya dengan aman, nyaman dan selamat sampai ke tujuan,” ujarnya.

Salah seorang warga Karimun calon penumpang dengan tujuan Jakarta mengatakan, “Kami sekeluarga berharap mudik tahun ini dapat lebih nyaman pulang ke Jakarta dengan menggunakan kapal Pelni”. (Kontributor: Linda)

BACA JUGA :  Oknum Pegawai Kontraktor Proyek Pelebaran Jalan BP Batam Mengancam Wartawan Saat Dimintai Konfirmasi