Sejak libur anak sekolah pada akhir tahun ini ribuan wisatawan mulai berdatangan untuk berwisata ke Sabang, hal tersebut terlihat jumlah penumpang kapal yang berlayar melayani rute pelabuhan Balohan Sabang Sabang – Ule Lheu Banda Aceh terus meningkat.
Sabang, Infoindependen.com – Seperti diketahui bahwa Sabang merupakan pulau terindah yang menjadi incaran wisatawan baik dalam maupun luar negeri setiap liburan, sehingga pada saat seperti itu ribuan wisatawan memilih Sabang sebagai tujuan liburannya.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Sabang Husaini, ST kepada media ini Senin (23/12/2024) mejelaskan, sejak mulai libur khususnya anak sekolah kedatangan wisatawan ke Sabang per-hari pelabuhan Ule Lheu Banda Aceh menuju Sabang mencapai 1.184 atau naik 50 persen.
Contohnya terang Husaini, pada hari Minggu tanggal 22 Desember 2024 kemarin, jumlah penumpang kapal baik kapal feri maupun kapal cepat yang datang ke Sabang 1.184 orang, kendaraan roda dua 294 unit, roda empat 87 unit dan jenis lainnya 10 unit., jelas Husaini, ST.
Diperkirakan kunjungan wisatawan juga terus bertambah pada libur dan cuti bersama dalam rangka natal dan tahun baru, bahkan pemerintah kota Sabang telah melakukan rapat khusus bersama pejabat Forkopimda menyambut Nataru, guna mengantisipasi saat Wisatawan membludak.
‘”Alhamdulillah dengan ramainya wisatawan yang berkunjung ke Sabang, tentunya akan berdampak pada pendapatan bagi daerah dan peningkatan ekonomi masyarakat, konon wisatawan yang berkunjung ke terus melonjak dari tahun ke tahun,” katanya.
Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata Kota Sabang Samsulrizal, S.Pd, menerangkan sejumlah pelaku wisata di Sabang, kini kamar hotel sudah penuh di boking oleh wisatawan yang dipesan melalui aplikasi. Pun begitu, wisatawan sendiri terus berganti dari hati ke hati.
Demikian juga para pengusaha travel dilihat dari persewaan motor, snorkling, juga sudah full semua. Motor motor bahkan yang dirental juga terus meningkat permintaan konsumen.
Samsulrizal memproyeksikan perputaran uang di Sabang selama libur Nataru dan Cuti bersama akan meningkat, terutama melalui perhotelan, rumah makan dan transportasi. Dengan demikian pedagang, melayani dan petani ikut berdampak merasakan nikmatnya dari sisi wisata.
Kepada masyarakat kita berharap untuk sama menerima tamu yang datang ke Sabang pada Nataru dan Cuti bersama akhir tahun ini, dengan menyediakan rumahnya untuk dijadikan homestay.
“Kita bersyukur masyarakat Sabang sudah tau betul bagaimana menghidupkan pariwisata, masyarakat telah menyiapkan rumahnya yang layak dijadikan homestay, tidak sedikit rumah masyarakat kini dijadikan untuk homestay,” ujarnya. (Jalaluddin Zky)