TRADISI PEMOTONGAN TUMPENG OLEH DANLANTAMAL I TANDAI PERINGATAN HUT MARINIR KE 76

0
1

BELAWAN,Infoindependen.com – Pemotongan Tumpeng yang merupakan tradisi dalam peringatan HUT Korps Marinir ke 76 secara simbolis oleh Danlantamal I Sebagai tanda peringatan HUT Marinir yang jatuh pada 15 November 2021, Acara Tradisi Tumpengan bertempat di Markas para petarung Mako Batalyon Marinir Pertahanan Pangkalan I (Yonmarhanlan I) Jl. Serma Hanafiah No. 1 Belawan. Senin (15/11/2021).

Komandan Lantamal I Laksamana Pertama TNI Achmad Wibisono yang didampingi oleh Wadanlantamal I kolonel Marinir Amir Kasman beserta para PJU, dan Kasatker Lantamal I secara khusus mendatangi Mako Yonmarhanlan I, Kedatangan Danlantamal I disambut langsung Danyonmarhanlan I, acara peringatan yang sederhana tersebut kemudian dilanjutkan dengan mendengarkan sejarah singkat berdirinya Korps Marinir, kemudian acara dilanjutkan dengan Sambutan Danyonmarhanlan I Mayor Marinir Indra Fauzi Umar. Acara peringatan HUT Korps Marinir ke 76 tersebut bukan hanya Pemotongan tumpeng, namun terdapat acara Meniup lilin dan potong kue ulang tahun dan diberikan kepada prajurit yang memasuki purna tugas Letda Marinir (Har) Heri Susandi kemudian pemberian hadiah lomba antar kompi yang diserahkan oleh Danlantamal I, Acara diakhiri dengan pembacaan Doa dan ramah tamah.

Dalam sambutannya pada acara HUT Korps Marinir di Usia ke 76 tersebut, Danlantamal I meyampaikan Acara ini sebagai tanda syukur kita kepada Tuhan yang Maha Esa bahwa sampai saat ini Korps Marinir masih mampu tegak berdiri dan mengabdi kepada bangsa dan Negara, Dalam pengabdiannya Korps Marinir tidak perlu diragukan lagi demi bangsa dan Negara korps Marinir hadir untuk rakyat sehingga selalu dicintai rakyat, sesuai dengan tema HUT Korps Marinir ke 76 “ MENGABDI KEPADA IBU PERTIWI UNTUK INDONESIA TANGGUH INDONESIA TUMBUH” diakhir sambutannya Danlantamal mengucapkan ‘ DIRGAHAYU KORPS MARINIR KE 76, JALESU BHUMYAMCA JAYA MAHE” semoga Tuhan Yang Maha Esa selalu memberikan Berkat dan anugerah serta bimbingannya dalam melanjutkan pengabdian kepada bangsa Indonesia yang kita cintai. Pungkas Danlantamal I.

BACA JUGA :  PPKM Darurat Hari Pertama Situasi Jalanan Kota Medan Terpantau Sepi

Seluruh rangkaian acara HUT Korps Marinir ke 76 berjalan dengan aman dan tetap menerapkan protokol kesehatan covid-19.

Dispen Lantamal I / Syamsul B.